4 Hal yang Perlu Diperhatikan Ketika Wanita Berhijab Merias Wajah

4 Hal yang Perlu Diperhatikan Ketika Wanita Berhijab Merias Wajah


source : www.wollipop.com


Riasan wajah akan sangat terlihat menonjol ketika mengenakan jilbab. Fokus orang lain saat melihat Anda langsung ke bagian wajah bukan rambut atau lainnya karena tertutupi. Oleh sebab itu, Anda perlu memperhatikan riasan yang dipulaskan terutama saat hadir ke acara-acara resmi. Simak empat hal yang perlu diperhatikan ketika merias wajah untuk wanita berjilbab.




1. Alis

Bagian alis menjadi satu poin penting yang perlu diperhatikan. Ketika Anda tidak merias alis terutama bagi yang tumbuh rambutnya tipis bisa terlihat pucat. Hal tersebut juga diakui oleh Dian Pelangi. Desainer 25 tahun itu bahkan mengaku lebih baik ketinggalan dompet dan handphone daripada pensil alis. Zaskia Adya Mecca pun mengatakan kalau merias alis penting untuk dipulaskan wanita berhijab sebelum berpergian yang membantu membingkai wajah.

2. Riasan Mata
Begitu pula dengan riasan mata. Saat menggunakan kerudung warna gelap sebaiknya buat mata lebih terang agar terlihat lebih 'hidup', misalnya saja menggunakan eyeshadow berpalet cerah. Anda juga bisa memilih warna yang matching dengan kerudung. Hindari menggunakan gliter untuk sehari-hari karena akan tampak sangat menarik perhatian. 

3. Pipi
Dilansir dari Outfit Trends, wanita berhijab juga perlu memperhatikan area pipi mereka. Beberapa wanita hanya fokus pada mata dan alis, tidak untuk bagian pipi. Padahal pipi tampak menonjol terutama bila menggunakan jilbab. Ketika menerapkan blush on, jangan terlalu terang sehingga tampak mencolok. Pilih warna blush on yang sesuai dengan jenis kulit Anda. Tak lupa melapisi blush on lagi dengan bedak untuk hasil yang alami.

4. Bagian Bibir
Bagaimana dengan riasan di bibir? Ada baiknya membuat warna bibir dan scarf terlihat seirama. Namun saat menggunakan kerudung warna netral maka lipstik yang bernuansa cerah, merah muda merupakan salah satu tone lipstik yang paling ideal. Selain terlihat tetap sederhana dan feminin, pink muda memberikan kesan warna bibir alami.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kelebihan Pashmina yang Perlu Hijabers Ketahui

Cara Pakai Hijab Motif untuk Penampilan Lebih Kekinian